KEPRI - Calon Gubernur Kepulauan Riau (Kepri), H Muhammad Rudi, bersama calon Wakil Gubernur, H Aunur Rafiq, menegaskan komitmennya untuk fokus pada pemerataan pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat. Rudi-Rafiq meyakini bahwa pembangunan yang adil di seluruh wilayah Kepri adalah kunci untuk memajukan provinsi ini.
Dalam berbagai kesempatan, baik di Batam, Tanjungpinang, Bintan, Lingga, maupun Karimun, Rudi secara konsisten menyampaikan visinya untuk melanjutkan kemajuan yang telah dicapai selama ini. Dikenal sebagai “Bapak Pembangunan Batam,” Rudi menyatakan niatnya untuk mempercepat pembangunan di Kepri, jika diberi amanah memimpin lima tahun ke depan.
"Kepri membutuhkan perubahan yang nyata. Saya bersama Pak Rafiq berkomitmen untuk membawa provinsi ini ke arah yang lebih maju, dengan dukungan dan doa dari masyarakat," kata Rudi saat berdialog dengan warga di Batuaji, 28 September 2024.
Rudi juga menjabarkan rencananya saat bertemu dengan warga di Kelurahan Airraja, Kampung Banjar, dan Kelurahan Pinang Kencana, Tanjungpinang, pada 29 September 2024. Ia menegaskan pentingnya meningkatkan perekonomian ibu kota Tanjungpinang, yang akan menjadi prioritasnya jika terpilih sebagai Gubernur Kepri.
“Jika diberi amanah sebagai Gubernur, saya akan fokus memperkuat sektor ekonomi di Tanjungpinang agar dapat bersaing dengan kota-kota lain di Indonesia," ujar Rudi.
Sementara itu, di Karimun pada 15 September 2024, Rudi bersama Aunur Rafiq kembali menegaskan bahwa kesejahteraan masyarakat adalah tujuan utama mereka. Mereka berkomitmen untuk memperjuangkan kehidupan yang lebih baik bagi seluruh masyarakat Kepri tanpa terkecuali.
"Kesejahteraan masyarakat adalah prioritas utama. Kami berkomitmen untuk membawa kehidupan yang lebih baik dan adil bagi semua daerah di Kepri," ujar Rudi.
Ketika berkunjung ke Lingga pada 16 September 2024, Rudi-Rafiq kembali menekankan pentingnya pembangunan yang merata. Di hadapan warga dan relawan di Kecamatan Singkep, mereka berjanji untuk memastikan setiap daerah di Kepri mendapatkan perhatian yang sama, sesuai dengan kebutuhan masing-masing.
Rudi berharap, dukungan masyarakat Kepri dapat menjadi pijakan kuat untuk mewujudkan visi ini dan menjadikan Kepri sebagai provinsi yang maju, adil, dan sejahtera.